Mendiknas Mohammad Nuh berjumpa dan melakukan dialog dengan para mahasiswa USU yang menerima beasiswa BIDIK MISI 2010/2011, Sabtu, (23/4) bertempat di Ruang Rapat Senat Akademik lantai III Biro Rektor dengan didampingi oleh Rektor USU. Kegiatan itu dilakukannya disela-sela kunjungannya ke sejumlah tempat di Medan.
Seperti diketahui dari sejumlah 5.620 orang mahasiswa USU penerima beasiswa, sekitar 500 orang adalah dari penerima beasiswa BIDIK MISI, dan dari jumlah itu 3 orang diantaranya adalah mereka yang mempunyai indeks prestasi kumulatif 4, yaitu; Rahmad Ramadhan dari Fakultas Hukum, Reisy Tane dari Fakultas Keperawatan program studi Ilmu Keperawatan, dan Riris Delima Purba dari Fakultas FMIPA program studi Biologi.

 

Dalam dialog dengan para penerima beasiswa itu beliau berpesan untuk mensyukuri apa yang telah dicapai saat ini dan terus semangat dalam menggapai cita-cita yang telah ditanamkan sejak mereka masih kecil, dan tidak rendah diri serta minder dalam keterbatasan ekonomi, karena apa yang beliau dapatkan sekarang ini adalah buah dari pengalaman masa lalu yang penuh dengan perjuangan, kerja keras, dan doa.

 

Mendiknas bersama dengan Rektor USU juga berkesempatan mengunjungi rumah salah seorang dari penerima BIDIK MISI 2010/2011 yakni Mentari Oktaviani yang berasal program Fakultas Ekonomi Program Studi Akuntansi D3 untuk melihat dan bersilaturrahmi dengan orang tua dan keluarganya. Mentari anak dari pasangan Tumiran dan Tati Ernawati. Tumiran sehari-hari bekerja sebagai buruh bangunan dan Tati Ernawati adalah seorang penjual pecal. Saat ini mereka tinggal di Jl. Luku I no. 38 P. Bulan Medan.

 

Sambil makan siang bersama menikmati pecal buatan Bu Tati dan diiringi hujan yang deras saat itu Mendiknas dan Rektor USU serta didampingi juga oleh Ketua MWA dan anggota DPD Sumut Parlindungan Purba ngobrol bersama orang tua dan keluarga dari Mentari Oktaviani sekitar kehidupan sehari-hari mereka dan perasaan yang dialami orangtua mahasiswa saat ini karena anak mereka lulus di USU serta menerima beasiswa dari BIDIK MISI. (humas)

PetaIkonikUSU