Universitas Bina Nusantara (Binus) Jakarta melakukan kunjungan ke Universitas Sumatera Utara, Kamis (16/6). Binus diwakili oleh Dr. Ir. Boto Simatupang, MBP. sebagai Wakil Rektor IV/Collaboration and Institutional Development dan Stephen Gregorius Kurnia, ST., MM., M.Comm yang menjabat sebagai Institutional Development Center Manager, mereka diterima oleh PR IV USU Bidang Perencanaan dan Kerjasama Prof. Dr. Ningrum Natasya Sirait, SH., M.Hum., diruang kerjanya Gedung Biro Rektor USU lantai III.

 

Kunjungan itu bertujuan untuk berdiskusi tentang kerjasama dalam bidang Kemahasiswaan (Student), Fakultas dan Research Mobility. Seperti diketahui bahwa perkembangan sosial, ekonomi, budaya yang cepat baik nasional dan global, memberikan dampak yang sangat signifikan bagi kemajuan pendidikan tinggi. Oleh karenanya menjadi penting bagi institusi pendidikan tinggi untuk melakukan kerjasama yang memiliki dampak positif bagi perkembangan pendidikan tinggi di Indonesia. Pembantu Rektor IV USU menyambut baik tujuan kerjasama tersebut dan berharap kerjasama yang baik dan berkelanjutan sehingga dapat memberikan yang terbaik bagi kemajuan pendidikan tinggi di Indonesia khususnya. (humas)

PetaIkonikUSU