USU menerima 2.650 orang mahasiswa baru melalui jalur UMB-PT yang hasil ujiannya diumumkan di www.penerimaan.spmb.or.id atau di www.usu.ac.id. Hasil ujian UMB-PT ini juga diumumkan melalui media masa pada tanggal 17 Juni 2011.

 

Jumlah mahasiswa baru yang diterima tersebut merupakan representasi dari 40% daya tampung USU pasca diberlakukannya Peraturan Pemerintah Republik Indonesia Nomor 66 Tahun 2010 yang disusul dengan Peraturan Menteri Pendidikan Nasional (Permendiknas) Nomor 34 Tahun 2010 tentang Pola Penerimaan Mahasiswa Baru Program Sarjana pada Perguruan Tinggi yang diselenggarakan oleh Pemerintah. Sedangkan untuk daya tampung utama sebanyak 60% telah dilakukan seleksinya yaitu melalui pola seleksi secara nasional SNMPTN (Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri) yang hasil ujiannya telah diumumkan baru-baru ini. Kedua ribu enam ratus lima puluh orang mahasiwa baru tersebut nantinya akan menduduki kursi di 46 program studi S-1 yang berada di 13 fakultas yang ada di lingkungan USU. Selanjutnya kepada para peserta yang telah diterima di USU tersebut diwajibkan melakukan pelaporan pada tanggal 1 Agustus 2011.

 

Pelaporan dipusatkan di Gelanggang Mahasiswa USU terdiri dari 2 kelompok program studi yaitu untuk Kelompok Eksakta pukul 09.00 s/d 10.30, sedangkan untuk Kelompok Non Eksakta pada pukul 10.30 s/d 12.00 WIB. Persyaratan untuk melapor, peserta harus datang sendiri (tidak boleh diwakilkan), berpakaian rapi dengan syarat membawa kartu Ujian UMB-PT Asli, Ijazah asli/SKHU (Surat Keterangan Hasil Ujian) Asli yang diterbitkan oleh sekolah asal (dilengkapi pas photo 3x4). UMB-PT 2011 ini diikuti secara bersama oleh 12 PTN (perguruan tinggi negeri), yaitu Universitas Sumatera Utara (USU)-Medan, Universitas Syiah Kuala (Unsyiah)-Banda Aceh, Universitas Malikussaleh-Lhokseumawe, Universitas Riau-Pekanbaru, Universitas Jambi, Universitas Negeri Jakarta (UNJ), Universitas Islam Negeri (UIN) Jakarta, Universitas Jenderal Soedirman (UNSOED), Universitas Negeri Semarang, Universitas Diponegoro (Undip), Universitas Palangka Raya, Universitas Islam Negeri (UIN) Makassar.

 

Pendaftaran D-3

Bagi para peserta yang belum berkesempatan diterima sebagai mahasiswa baru di USU baik melalui jalur SNMPTN ataupun UMB-PT ini, terbuka kesempatan untuk mengikuti SPMPD (Seleksi Penerimaan Mahasiwa Program Diploma).

d4


Pembayaran Formulir SPMPD USU ini berlangsung mulai tanggal 13 s/d 23 Juli 2011 bertempat di Auditorium USU. Sedangkan pendaftaran dimulai dari tanggal 18 s/d 23 Juli 2011 di Gelanggang Mahasiswa USU dan ujian tertulis dijadwalkan akan berlangsung pada 26 Juli 2011. Untuk informasi lebih lengkap dapat diakses pada website www.usu.ac.id. (vie/humas)

PetaIkonikUSU