Medan-USU: Investasi merupakan salah satu hal yang perlu dipersiapkan oleh generasi muda dalam kehidupannya. Saat ini jenis investasi yang ditawarkan dan disediakan oleh lembaga-lembaga pengelola keuangan begitu beragam bentuknya. Pilihan jenis investasi juga sangat ditentukan oleh tujuan ataupun keinginan seseorang.

Seminar Investasi 1Demikian seperti yang diungkap oleh Prita Hapsari Ghozie, SE.(Akt), M.Com. G.Cert, FP.CFP selaku pembicara dalam seminar yang bertemakan “Bijak Berinvestasi Di Usia Muda”. Acara seminar yang diselenggarakan oleh Perum Pegadaian yang bekerjasama dengan Universitas Sumatera Utara tersebut dilaksanakan di Aula Fakultas Farmasi USU pada Selasa 3/5/2016.


Prita juga memberikan gambaran kepada peserta yang terdiri dari mahasiswa USU tersebut tentang berbagai pilihan inverstasi yang baik bagi para mahasiwa. “Pilihlah jenis investasi sesuai dengan tujuan yang diinginkan. Misalnya, bagi mahasiswa yang memilki keinginan atau rencana untuk melanjutkan kuliah dapat memilih tabungan emas ataupun reksadana dibanding dengan investasi tabungan yang menggunakan ATM.

Seminar Investasi 2Emas biasanya memiliki nilai yang kian bertambah sementara tabungan dapat menjadi investasi yang cenderung tidak mendukung seseorang dalam mencapai keinginannya karena tabungan setiap saat dapat diambil/dicairkan” ungkap Prita yang saat ini juga aktif sebagai dosen di Universitas Indonesia.


Hadir dalam acara ini Wakil Rektor III USU Drs. Mahyuddin Ph.D, Kepala Biro Kemahasiswaan dan Kealumnian Dra. Hindun Pasaribu serta dari unsur Pegadaian dan para mahasiswa USU yang merupakan peserta Seminar.

Seminar Investasi 3Pada kesempatan ini Wakil Rektor III USU mendorong para peserta seminar yang hadir untuk tidak menunda keinginan dalam berinvestasi. “berinvestasi di masa muda merupakan pilihan yang baik. Mungkin bagi yang merokok, sudah bisa untuk menyisihkan sebagian anggaran rokoknya untuk berinvestasi. Tidak usah terlalu besar tapi yang penting rutin untuk berinvestasi untuk masa depan anda, baik itu dalam bentuk tabungan atau bentuk investasi yang lain, ungkap Drs. Mahyuddin.

Seminar Investasi 4Senada dengan yang disampaikan oleh Wakil Rektor III, pihak Perum Pegadaian melalui sambutan yang disampaikan juga berharap agar generasi muda dapat mempersiapkan diri dalam merencanakan keuangan di masa mendatang, karena masa muda merupakan masa yang memiliki interval waktu atau kesempatan yang lebih lama untuk berinvestasi, sehingga pada saatnya nanti hasil dari investasi yang ada selama ini dapat dirasakan dengan maksimal tentunya.

Seminar Investasi 5Dalam rangkaian acara seminar ini, Perum Pegadaian sebelumnya juga menawarkan para mahasiswa ataupun calon peserta untuk membuka tabungan Emas di Pegadaian. Para calon peserta yang telah membuka tabungan Emasnya di Pegadaian kemudian diberi buku tabungan Emas dan Nomor Dooprize yang akan diundi pada saat acara seminar nantinya. Dengan jumlah nominal tabungan yang relative fleksibel dan terjangkau, yaitu sebesar Rp 25.000 pada awal membuka tabungan dan selanjutnya dapat menabung emas paling sedikit Rp. 5.000. Hingga berlangsungnya acara, tercatat sekitar 300 orang peserta yang hadir untuk mengikuti acrara seminar tersebut. (and/Humas).

PetaIkonikUSU