MEDAN – HUMAS USU :  Rapat Kerja Nasional Kementrian Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi (Rakernas Kemenristekdikti) 2018 yang dijadwalkan berlangsung dari 16 hingga 17 Januari 2018, diawali dengan jamuan makan malam pembuka (welcome dinner) yang diselenggarakan USU sebagai tuan rumah, bertempat di Gedung Pancasila USU, pada Selasa (16/1) malam.

dinner 2Jamuan makan malam tersebut dihadiri oleh Menristekdikti RI, Prof H Mohamad Nasir, MSi, Ph D, Ak, Gubernur Sumatera Utara, Dr Ir H T Erry Nuradi, MSi, Wakil Wali Kota Medan, Ir H Akhyar Nasution, M Si, Sekjen Kemristekdikti, Prof Ainun Naim, MBA, PhD, Perwakilan dari Islamic Development Bank, Dr Hayat Sindi dan Ibrahim Ali Shoukry, para rektor PTN, direktur politeknik negeri serta kopertis seluruh Indonesia, para wakil rektor dan unsur pimpinan universitas dan fakultas yang ada di USU.

 

Rektor USU, Prof Dr Runtung, SH, MHum, dalam sambutan selamat datang (welcome speech) yang dibacakannya mengucapkan rasa terima kasihnya atas kehadiran para menteri dan seluruh peserta Rakernas yang hadir dari berbagai daerah yang ada di Indonesia. Rektor berharap agar seluruh penyambutan maupun pelaksanaan kegiatan yang telah disiapkan USU sebagai tuan rumah dalam Rakernas, dapat berkenan di hati para peserta Rakernas. Mengingat singkatnya rentang waktu dari penunjukkan USU sebagai tuan rumah hingga pada hari H pelaksanaannya, maka Rektor USU berharap agar  seluruh upaya dan kerja keras para panitia dalam mewujudkan kesuksesan penyelenggaraan rakernas dapat menjadi kenangan manis yang tak terlupakan.

dinner 3“Kami hanya berharap agar USU dapat dikenang sebagai tuan rumah Rakernas yang baik dan ramah. Semoga pelayanan yang kami berikan selama berlangsungnya kegiatan ini tidak mengecewakan Bapak dan Ibu sekalian,” kata Rektor. Seusai menyampaikan kata sambutan, Rektor USU didampingi Wakil Wali Kota Medan, menyerahkan sekaligus melekatkan kain tradisonal ulos kepada Menristekdikti RI, Prof H Mohamad Nasir, MSi, Ph D, Ak.

 

Dalam kesempatan tersebut turut diumumkan pemenang Anugerah Humas PTN dan Kopertis 2017 yang diselenggarakan oleh Kemenristekdikti. Anugerah ini dimaksudkan sebagai ajang apresiasi atas kinerja humas PTN dan Kopertis selama tahun 2017 yang telah berperan sebagai diseminator informasi Kemenristekdikti.

dinner 4Penjurian untuk Anugerah Humas PTN dan Kopertis telah dilakukan sejak pertengahan tahun 2017 oleh dewan juri yang ditunjuk oleh Kemenristekdikti. Dewan Juri Anugerah Humas PTN dan Kopertis 2017 merupakan para profesional dalam bidang komunikasi dan kehumasan baik dengan berbagai latar belakang antara lain akademisi, pakar maupun praktisi yang bekerja secara independen dalam menilai kinerja humas PTN dan Kopertis dalam beberapa kategori antara lain publisitas, website, dan media sosial. Dalam proses penjurian, PTN dan Kopertis dikelompokkan menjadi 5 kelompok yaitu PTN BH, PTN BLU dan Satker, PTN Baru, Politeknik, serta Kopertis.

 

Welcome dinner yang berlangsung dari pukul 19.00 WIB hingga 22.00 WIB itu diisi dengan sajian kuliner khas Medan dan Sumatera serta iringan musik yang mengantarkan para peserta menikmati seluruh rangkaian acara yang digelar. Sajian durian menjadi kudapan penutup favorit yang disambut dengan sukacita oleh para undangan yang hadir. (Humas)

PetaIkonikUSU