MEDAN – HUMAS USU :  Universitas Sumatera Utara (USU) masih membuka kesempatan para calon mahasiswa yang berkeinginan kuliah di USU untuk mengikuti Seleksi Masuk Mandiri (SMM) USU tahun 2018. Pendaftaran Seleksi Masuk Mandiri tahun ini diperpanjang hingga 12 Juli mendatang. Wakil Rektor I USU Prof. Rosmayati, MS mengatakan hal ini dalam keterangannya yang disampaikan oleh Ka Humas USU Elvi Sumanti, M.Hum.

 

Menurut Elvi, diperpanjangnya pendaftaran untuk seleksi penerimaan mahasiswa baru itu merupakan kesempatan yang harus dimanfaatkan dengan baik oleh para alumni SMU/SMK, khususnya yang belum beruntung diterima melalui jalur penerimaan SNMPTN dan SBMPTN.

 

Ditambahkan Elvi, seleksi penerimaan mahasiswa untuk jalur Seleksi Mahasiswa Mandiri (SMM) tetap dapat dilakukan secara online pada laman http://penerimaan.usu.ac.id yang dimulai dari tanggal 20 Juni hingga 12 Juli 2018. Biaya seleksi ditetapkan sebesar Rp 500.000,- yang dapat dibayarkan melalui Bank BNI 46.

 

Pencetakan kartu peserta dijadwalkan pada tanggal 20 Juni hingga 14 Juli 2018. Sementara ujian tulis akan dilaksanakan pada hari Minggu, 15 Juli 2018, yang hasilnya akan diumumkan pada hari Jum’at, 22 Juli 2018.

 

Seleksi jalur mandiri merupakan kesempatan atau seleksi terakhir untuk menjadi mahasiswa program sarjana (S1) di Universitas Sumatera Utara, yang sebelumnya telah dilakukan melalui jalur SNMPTN dan SBMPTN. Jika melalui jalur mandiri mahasiswa yang bersangkutan masih belum beruntung lolos sebagai penerimaan mahasiswa di USU, maka dapat kembali mencoba peruntungannya dalam Seleksi Penerimaan Mahasiswa Program Diploma (SPMPD).

 

USU default1

 

Adapun Seleksi Penerimaan Mahasiswa Program Diploma (SPMPD) dijadwalkan membuka pendaftaran secara online pada laman http://penerimaan.us.ac.id dari tanggal 03 Juli hingga 25 Juli. Biaya seleksi yang ditetapkan oleh panitia terbagi atas dua kategori, yakni untuk IPA/IPS dikenai biaya sebesar Rp 200.000,- dan IPC sebesar Rp 250.000,- yang dapat dibayarkan melalui Bank BNI 46.

 

Pencetakan kartu peserta akan dilakukan pada tanggal 03 Juli hingga 26 Juli 2018. Pelaksanaan ujian tulis SPMPD dilaksanakan pada hari Minggu, 29 Juli 2018, dan hasilnya akan diumumkan pada hari Rabu, 01 Agustus 2018. Peserta yang sudah mencetak kartu ujian diharapkan untuk melihat ruang ujian sebelum hari pelaksanaan ujian.

 

Laman resmi panitia yang memuat informasi resmi tentang SMM dan SPMPD USU dapat diakses melalui laman http://penerimaan.usu.ac.id. Alamat panitia: Universitas Sumatera Utara, Jln Dr T Mansur No.9 Medan 20155, Telp (061) 8211822 atau helpdesk di Kantor PSI USU Jl. Universitas No.9 Kampus USU. (humas)

PetaIkonikUSU