MEDAN-HUMAS USU:  Utusan Ombudsman RI melakukan kunjungan ke Universitas Sumatera Utara (USU), yang diterima Rektor USU, Prof Runtung, SH, M Hum di ruang kerja Rektor, lantai 3 Gedung Biro Pusat Administrasi USU, Selasa (27/8). Dadan S Suharmawijaya yang menjabat sebagai salah seorang Komisioner beserta pejabat struktural Ombudsman RI dan perwakilan Ombudsman Sumut, turut hadir pada kesempatan itu dalam rangka agenda diskusi dan pengisian kuisioner terhadap kinerja Ombudsman RI.

Ombudsman RI 1Rektor USU menyampaikan ucapan selamat datang kepada seluruh rombongan yang hadir dan menyatakan bahwa USU merasa terhormat atas kunjungan tersebut. Dalam sambutan singkatnya Rektor menyampaikan  bahwa USU selalu berkomitmen dalam memberikan pelayanan prima berkaitan dengan pelayanan publik. USU juga telah melakukan banyak perbaikan yang nyata dalam berbagai bidang. Antara lain berkaitan pelayanan birokrasi dengan didirikannya Pusat Layanan Terpadu USU yang diharapkan mampu memberikan efisiensi waktu pelayanan surat-menyurat yang masuk ke Kantor Pusat Administrasi USU di mana unit yang dilengkapi dengan jaringan teknologi informasi yang memadai ini menjadi bagian fundamental pula bagi USU dalam pembenahan reformasi birokrasi.

 

Pelayanan publik yang dilakukan USU, tambah Rektor, telah dapat dirasakan langsung oleh masyarakat terutama di unit yang paling sering dikunjungi masyarakat yaitu Rumah Sakit USU dan Perpustakaan Pusat USU. Juga tersedia kafetaria untuk umum yang memberikan kenyamanan bagi pengunjung Kantor Pusat Adiministrasi USU untuk beristirahat sembari disuguhi minuman yang disediakan gratis dan akses internet yang dapat diakses oleh tiap pengunjung di spot yang telah disediakan.

Ombudsman RI 2Sementara itu, Komisioner Ombudsman, Dadan S Suharmawijaya menyampaikan ucapan terima kasih atas penerimaan yang baik dan kerjasama yang telah dilakukan. Dadan menambahkan,  Ombudsman perlu secara intensif melakukan komunikasi yang intensif dengan USU melalui perwakilan Ombudsman Sumut, berkaitan pengaduan masyarakat kepada pihaknya seputar pelayanan public. Semoga dengan kerjasama yang lebih erat terjalin, ke depannya USU sebagai salah satu universitas terkemuka di Indonesia dapat menjadi barometer pelayanan publik di Sumatera Utara. (Humas)

PetaIkonikUSU