Medan-USU: Universitas Sumatera Utara mengadakan Pelatihan Pelatihan Pelayanan Prima Laboratorium dan Pemahaman SNI/IEC 17025. Acara yang diadakan selama 3 hari itu berlangsung 18 s/d 20 Juli 2016 di Ruang Video Conference gedung BPA USU, bersama narasumber dari Badan Standardisasi Nasional (BSN).

Pelatihan 2

Rektor Universitas Sumatera Utara Prof. Runtung, SH, yang didampingi Sekretaris USU Prof. Gontar Siregar, dan Wakil Rektor I Prof. Rosmayati, menyambut baik diadakannya pelatihan tersebut. Dikatakannya, saat ini untuk mengejar ketertinggalan USU diberbagai aspek semua pihak dapat bekerjasama untuk meningkatkan akreditasinya. Pelatihan kali ini, ujarnya, sangat penting terutama bagi proses akreditasi bagi laboratorium di beberapa fakultas, sehingga usaha ini juga menjadi salahsatu prioritas Rektorat di periode ini.

Pelatihan 4Usaha tersebut antara lain adalah merevitalisasi laboratorium yang masih belum memadai. Dalam RKA 2016 sudah dianggarkan sekitar 30 M untuk pengadaan laboratorium di USU. Hal itu berdasarkan usulan dari masing-masing fakultas dan pimpinan laboratorium. Sehingga untuk menunjang kegiatan itu ada beberapa instrument yang disiapkan antara lain bagaimana menyiapkan borang, menyiapkan sistemnya, dan kesiapan teknis bagi 7 laboratorium di USU agar segera diusulkan akreditasinya. Tentu saja, ujar Rektor, komitmen Dekan dan Ketua Prodi serta Ketua laboratorium untuk memfasilitasi laboratorium yang akan diakreditasikan SNI ISO/IEC 17025:2008.

 

Tujuan kita, lanjutnya, adalah bagaimana proses akreditasi ini mencapai hasil yang maksimal. “Saya berharap pelatihan ini dapat diikuti dengan baik sehingga bermanfaat bagi pelaksana laboaratorium di lingkungan USU agar sesuai dengan standardisasi nasional,” pungkas Rektor.

Pelatihan 1Sementara Drs. A. Rahman Mustar, BSc, MSc, seorang pengajar di Diklat Asesor Lab Uji yang menjadi narasumber acara itu menyebutkan, kegiatan seperti  ini sudah diadakan beberapa kali di USU, dan BSN sangat mendukung diadakannya pelatihan ini. Sebelumnya, kata Rahman, sudah ada penandatanganan MoU antara USU dan BSN, yaitu kerjasama dalam bidang penelitian, saling berbagi dan bertukar informasi, kerjasama terkait dengan pemanfaatan para dosen yang diharapkan menjadi assesor atau auditor, dan peningkatan kompetensi laboratorium.


Sebagai tindak lanjut dari MoU sebelumnya, dengan kerjasama tersebut diharapkan beberapa laboratorium di USU dapat diakreditasi. “Saya mengucapkan terima kasih atas komitmen MoU BSN dan USU ini sehingga dapat berlanjut sampai sekarang, sehingga BSN saat ini sudah bekerjasama dengan 34 PTN dan PTS di Indonesia. Dan saya berharap pelatihan ini juga dapat dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya sehingga membawa perubahan bagi peningkatan akreditasi USU khususnya akreditasi laboratorium,” tutur Rahman.

Pelatihan 3Menurut Taufik, salahseorang panitia tim akreditasi dalam acara itu, menuturkan, sesuai dengan target kinerja Rektor USU 2016 yang diantaranya adalah 45 Prodi terakreditasi A, 7 (tujuh) Laboratorium terakreditasi Komite Akreditasi Nasional (KAN)/Sertifikasi ISO 17025, dan 26 Prodi tersertifikasi Internasional/ISO 90012015/AUN/ABET. Khusus tentang laboratorium, maka laboratorium perguruan tinggi sangat perlu didorong dan difasilitasi untuk bisa menerapkan standar sistem manajemen mutu pengelolaan laboratorium yang berlaku secara international yang banyak diadopsi saat ini yaitu SNI ISO/IEC 17025:2008.


Bagi USU sendiri, untuk kegiatan Akreditasi Laboratorium pada tahun 2016, terdapat 7 laboratorium yang telah dilakukan visitasi dan telah dilakukan penilaian singkat melalui questioner. Ke-7 Lab yang telah divisitasi tersebut adalah: Lab. Teknologi Pangan (Prodi Ilmu Teknologi Pangan pada Fakultas Pertanian), Lab. Bioteknologi (Prodi Agroekoteknologi pada Fakultas Pertanian), Lab. Riset & Teknologi (Prodi Agroekoteknologi pada Fakultas Pertanian), Lab. Beton (Prodi Teknik Sipil pada Fakultas Teknik), Lab. Biomolekuler (Prodi Pendidikan Dokter pada Fakultas Kedokteran), Lab. Penelitian (Prodi Farmasi pada Fakultas Farmasi), dan Lab. Metallurgy (Prodi Teknik Mesin pada Fakultas Teknik).

PetaIkonikUSU