MEDAN – HUMAS USU : Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) menjadi salah seorang dari 24 tokoh masyarakat Sumatera Utara yang ikut serta menandatangani prasasti peresmian RAZ Residence, Rabu (13/3). Hotel yang terletak di Jalan Kemuning nomor 7 ini resmi dibuka dalam grand opening yang digelar di halaman hotel. Raz Residence dibangun sebagai hotel syariah dengan konsep modern.

 

DSC 6300

 

"Sampai saat ini kita tetap berkomitmen membangun hotel syariah, yang InsyaAllah tidak ada minuman alkohol dan sistem penerimaan tamunya booking untuk 24 jam, enggak bisa yang perjam. Tetapi walaupun syariah, dari segi konsepnya sangat modern. Saya banyak terinspirasi dengan desain hotel di Bali dan Jogjakarta," ungkap Hj Rizki Fadillah Raz, M Si, Direksi Raz Residence.

Selain Rektor USU, dalam acara tersebut turut hadir sekaligus memberikan kata sambutan Gubernur Sumut yang diwakili oleh Staf Ahli Bidang Hukum, Politik, dan Pemerintahan Naufal Mahyar. Juga terlihat perwakilan dari Pangdam I Bukit Barisan Kolonel Inf Parluhutan Marpaung, SIP, Rektor Universitas Muhammadiyah Sumatera Utara (UMSU) Dr Agussani,MAP, Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Provinsi Sumatera Utara Prof Dr H Abdullah Syah, MA, Wakil Ketua II DPD RI Prof Damayanti Lubis, Ketua IPEMI Sumut Hj Yulidar Bugis, SE, dan banyak tamu lainnya. Komisaris Raz Residence, H Sofyan Raz, Ak.M.M, yang juga mantan Ketua IKA USU, menyambut kehadiran Rektor dan memaparkan secara ringkas tentang Raz Residence.

DSC 6261

 

Gubernur Sumut dalam sambutannya melalui Staf Ahli Bidang Hukum, Politik dan Pemerintahan Naufal Mahyar menyampaikan harapan, agar masyarakat mendukung keberadaan Raz Residence.

"Objek wisata alam dan seni budaya Sumatera Utara yang potensial, apabila dikelola dan diberdayakan secara optimal tentu akan memberikan manfaat besar bagi peningkatan kesejahteraan masyarakat Sumatera Utara. Sesuai dengan komitmen Pemerintah Provinsi Sumatera Utara, pembangunan pariwisata merupakan skala prioritas pembangunan setelah pertanian dan industri," ujarnya.

 

Ia menambahkan keberhasilan suatu daerah akan terbantu dari sistem kepariwisataan yang membutuhkan kerja sama dan interaksi antara pemerintah, dunia usaha, masyarakat, dan wisatawan serta perhotelan yang ada di Sumatera Utara.

 

DSC 6228

 

"Sejalan dengan itu Pemerintah Provinsi Sumatera Utara menyambut baik atas dibukanya Raz Residence ini. Pemerintah Provinsi Sumatera Utara mengimbau kepada seluruh masyarakat agar mendukung keberadaan Raz Residence sebagai salah satu sarana wisata bagi kunjungan wisatawan," pungkasnya.

DSC 6340

 

Rektor USU juga turut mendampingi prosesi pengguntingan pita yang dilakukan oleh Hj Rizki Fadillah Raz, M Si, bersama-sama dengan Komisaris Raz Residence H Sofyan Raz, Ak, MM dan istinya Hj Rahmawati Sofyan Raz, serta seluruh penandatangan prasasti. (Humas)

PetaIkonikUSU