MEDAN – HUMAS USU : Tim Data Science and Artificial Intelligence Universitas Sumatera Utara, yang terdiri atas Wakil Rektor III USU Prof Drs Mahyuddin KM Nasution, MIT, Ph D, Dekan Fasilkom TI USU Prof Dr Opiem Salim Sitompul, M Sc, Kepala Kantor Urusan Internasional USU Dr Esther Nababan, M Sc, dan researcher Dr Erna Budhiarti, melakukan kunjungan ke Athens University Economics and Business (AEUB).

DS 4Dalam lawatan yang berlangsung pada akhir November 2019 tersebut, Tim Universitas Sumatera Utara ikut berpartisipasi dalam kegiatan manajemen dan study visit Project Erasmus+ Capacity-Building, untuk mengembangkan Kurikulum Program Magister Data Science & Artificial Intelligence (DS&AI) di Athens University of Economics and Business (AUEB) Athens, Yunani dan Leiden University, Belanda. Kegiatan ini melibatkan partner konsorsium di Asia (Thailand, Indonesia, Srilanka) dan Eropa (Belanda, Yunani, Portugal). Konsorsium tersebut diantaranya Asian Institute of Technology (AIT), Leiden University (LEU), Skybridge, University of Minho (UMI), Athens University of Economics and Business (AUEB), University of Sri Jayewardenepura (USJP), University of Peradeniya (UoP), Universitas Syiah Kuala (Unsyiah), Universitas Sumatera Utara (USU), Institut Teknologi Bandung (ITB), Khon Kaen University (KKU), dan Walailak University. Diharapkan pada tahun 2020 yang akan datang, akan lahir Program Studi Magister DS & AI di Universitas Sumatera Utara.

DS 2Projek Erasmus DS & AI bertujuan untuk memfasilitasi universitas yang terlibat dalam project Erasmus+ DS & AI di Asia (Indonesia, Thailand, Srilangka). Khususnya untuk menyusun kurikulum dan membuka Program Magister DS & AI. Selama di Athens dan Leiden, peserta yang terlibat dalam kegiatan ini melakukan diskusi tentang perkembangan setelah kegiatan kick off meeting di Thailand pada bulan Juni 2019 lalu. Kegiatan dibagi atas tujuh program kerja (Work Package/WP). WP-1 berkaitan dengan identification of similar curriculum. WP-2 berkaitan dengan capacity building dan curriculum development. WP-3 berkaitan dengan academic staff training. WP-4 berkaitan dengan pembukaan program studi, sementara WP-5 berkaitan dengan quality control dan WP-6 berkaitan dengan dissemination and exploitation. Sementara WP-7 berkaitan dengan management and coordination.

DS 3Selain membahas perkembangan kegiatan selama satu tahun, para peserta juga menuntaskan rancangan Kurikulum Program Magister DS&AI, bertemu dan berdiskusi dengan para profesor DS & AI di universitas yang dikunjungi, dan melakukan kunjungan ke beberapa Laboratorium DS & AI.

 

Secara umum ada 4 kegiatan yang diikuti oleh Tim DS & AI USU, yakni presentation, lectures, workshops dan discussions. Presentation dilakukan oleh Prof D Chatziantoniou selaku Director of MSc in Business Analytics. Selain itu turut mempresentasikan As Prof. Louridas dengan materi Artificial Intelligence. Dr C Lazaris mengambil materi The Essentials Parts of a Lab, As Prof C Bardaki tentang Research Projects Based on Iot & BA dan As Prof G Lekakos selaku Director of MSc Management Science and Technology.

DS 1Sementara untuk workshops on core courses antara lain membahas tentang Data Modeling and Management (DMM), Business Intelligence & Analytics (BIA), Machine Learning, Artificial Intelligence dan Programming for Data Science. Dalam sesi discussion on project management dibahas hal-hal menyangkut DS & AI MSc Structure and Learning Outcomes, Quality Management dan Training Courses. (Humas)

PetaIkonikUSU