MEDAN-HUMAS USU : Dalam menghadapi dunia kerja diperlukan persiapan diri yang memadai. Dimulai dari prestasi akademik, keterampilan diri hingga ketangguhan dalam menghadapi sebuah permasalahan. Demikian disampaikan Kepala Cabang Pembantu (KCP) BNI 46 Biro Rektor USU, Parlokotan Pohan, SH, sebagai salah satu pembicara pada acara seminar Dunia Kerja, Rabu, (19/02/2020).

Srv bSeminar Dunia Kerja yang diselenggarakan oleh Biro Kemahasiswaan dan Kealumnian USU itu dibuka secara resmi oleh Wakil Rektor I Universitas Sumatera Utara, Prof Dr Ir Rosmayati, MS. Dalam sambutannya, Wakil Rektor I berpesan agar mahasiswa terus berupaya menggali soft skill dan hard skill dari dalam dirinya, sehingga kemampuan diri yang dimiliki nantinya dapat menjadi modal dalam bersaing di dunia kerja. Lebih lanjut, Prof. Rosmayati juga mengingatkan, kepada mahasiswa yang nantinya akan menjadi alumni USU, untuk dapat mengisi Tracer Study Kealumnian USU yang termuat pada laman survey.usu.ac.id.

 

“Bagi para alumni diharapkan nantinya untuk tidak lupa untuk mengisi Tracer Study Kealumnian USU. Karena melalui Tracer Study tersebut, USU dapat mengetahui jejak data dari para alumni USU. Data tersebut nantinya juga akan digunakan sebagai salah satu indikator dalam Perangkingan Universitas, yaitu sejauh mana alumni USU telah mendapat pekerjaan dalam waktu tunggu tertentu,” ungkap Prof. Rosmayati.

Srv aTurut hadir dalam acara tersebut Kepala Biro Kemahasiswaan dan Kealumnian (BKK) USU, Dra. Cut Ornila, M Si, Ketua Panitia Reni Asmara Ariga, S Kp, MARS, staf Ahli Rektor Bidang Kemahasiswaan dan Kealumnian USU Dr. Budi Utomo, SP., MP serta kurang lebih 750 orang mahasiswa dari berbagai fakultas yang ada di lingkungan USU.

 

Seminar Dunia Kerja menghadirkan 2 orang psikolog, yaitu Amalia Meutia, S Psi, M Psi, Psikolog, dan Suri Mutia Siregar, S Psi, M Psi, Psikolog. Melalui pemaparan materinya, Amalia memberikan tips dan strategi untuk sukses dalam menghadapi tahap seleksi wawancara.

Srv c“Salah satu kunci untuk sukses dalam tahap wawancara adalah kalian harus mampu menunjukkan kesan pertama yang baik kepada pewawancara, yaitu dengan memberikan sapa dan salam yang sewajarnya,” ungkap Amalia.

 

Seminar Dunia Kerja merupakan program rutin yang diselenggarkan oleh BKK USU, 2 kali dalam 1 tahun. Seminar bertujuan untuk memberikan pembekalan bagi calon mahaiswa yang akan menyelesaikan masa studinya di Universitas Sumatera Utara. Berupa motivasi, tata cara menjadi pelamar yang berkualitas dan kiat sukses dalam menghadapi tahapan seleksi masuk suatu perusahaan. (Humas/Andi BKK)

PetaIkonikUSU