MEDAN-HUMAS USU : Rektor Universitas Sumatera Utara Prof Dr Runtung Sitepu, SH, M Hum, melakukan peninjauan pelaksanaan UTBK-SBMPTN 2020 di Universitas Sumatera Utara, Minggu (5/7/2020). Kunjungan tersebut antara lain ke lokasi ujian di Fakultas Teknik dan Fakultas Kedokteran USU serta di lokasi mitra USU Universitas Sari Mutiara Medan.

IMG 20200706 WA0021 resize 25

Dalam peninjauan, Rektor didampingi Wakil Rektor I Prof Dr Ir Rosmayati Tanjung, MS, Wakil Rektor II Prof Dr dr Muhammad Fidel Ganis Siregar, M Ked (OG), Sp OG (K), Wakil Rektor III Prof Drs Mahyuddin KM Nasution, MIT, Ph D, Sekretaris Universitas Prof Dr dr Farhat, M Ked(ORL-HNS), Sp THT-KL(K) dan Kepala Kantor Humas Protokoler dan Promosi Elvi Sumanti, ST, M Hum.

IMG 20200706 WA0019 resize 73

Rektor menyatakan, pada hari pertama pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer pada Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi atau UTBK-SBMPTN 2020 di USU berjalan lancar. Ujian ini terdiri dari dua tahap pelaksanaan. Tahap pertama tanggal 5 - 14 Juli dan tahap kedua tanggal 20 - 29 Juli yang setiap harinya terdiri atas dua sesi dan pengumumannya pada tanggal 20 Agustus 2020. Sebanyak 35.794 peserta yang terdaftar mengikuti UTBK-SBMPTN tahun 2020 akan memperebutkan 3.138 kuota mahasiswa baru yang disediakan USU.

IMG 20200706 WA0024 resize 43

Usai melakukan peninjauan pelaksanaan UTBK, Rektor mengatakan, pelaksanaan UTBK pada hari pertama berjalan lancar dengan menerapkan protokol kesehatan yang dianjurkan pemerintah. Ia berharap hingga jadwal terakhir ujian keadaan terus kondusif dan aman, baik bagi peserta, pengawas maupun seluruh tim panitia UTBK yang bertugas.

IMG 20200706 WA0020 resize 98

Bila ada peserta berhalangan mengikuti UTBK-SBMPTN sesuai dengan jadwal dan tahapan. Pihak Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) memberikan kesempatan mengikuti ujian susulan.

IMG 20200706 WA0025 resize 67

“Sampai saat ini belum ada yang melaporkan batal. Bila ada laporan di hari-hari kemudian terhalang ujian karena kondisi force majeur, bisa mengikuti ujian susulan pada 2 Agustus 2020 sesuai kebijakan LTMPT,” kata Runtung.

IMG 20200706 WA0023 resize 48

Rektor juga memaparkan, sebagai cara membantu mahasiswa yang terkena dampak Covid-19, Universitas Sumatera Utara memperbolehkan mahasiswa mencicil uang kuliah untuk semester ganjil tahun ajaran 2020-2021. Juga diperbolehkan membayar uang kuliah menjelang ujian semester tersebut. Hal itu sesuai dengan arahan dari Dirjen Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan Ristek Dikti kepada unsur pimpinan perguruan tinggi di Indonesia. Sekitar 2.950 Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K) akan dibagikan kepada mahasiswa yang benar-benar tidak mampu, namun lulus ujian.

IMG 20200706 WA0026 resize 56

"Kita sadar banyak masyarakat yang terdampak Covid-19. Maka sesuai arahan pemerintah kita berikan berbagai kemudahan. Jangan sampai ada yang terkendala kuliah gara-gara kesulitan dana, padahal dia sudah lulus ujian. Mekanisme bantuan tersebut nantinya akan dibicarakan lebih lanjut, tentu dasarnya adalah permohonan," kata Rektor.

IMG 20200706 WA0022 resize 67

Rektor menyampaikan bahwa hak setiap orang untuk mengecap pendidikan. Kalau ekonominya tidak mampu, pemerintah harus memberikan berbagai kemudahan. Tentunya dengan berbagai syarat dan pertimbangan agar bantuan tersebut tepat sasaran dan diterima oleh pihak yang benar-benar membutuhkan. (Humas)

PetaIkonikUSU