MEDAN-HUMAS USU : Wakil Rektor II Universitas Sumatera Utara (USU) Prof Dr dr Muhammad Fidel Ganis Siregar, M Ked (OG), Sp OG (K), mewakili Rektor USU Dr Muryanto Amin, S Sos, M Si, menemui perwakilan mahasiswa USU yang melakukan unjuk rasa di pelataran depan Gedung Biro Pusat Administrasi USU, Kamis (4/2/2021). Para mahasiswa tersebut menyampaikan aspirasinya dan menuntut penjelasan pihak rektorat terkait beberapa kendala dalam pembayaran UKT semester genap serta pencairan program bantuan KIP Kemendikbud.

KIP 2021 aWakil Rektor II dalam kesempatan itu menyatakan, pihaknya telah membaca surat yang dikirimkan oleh para mahasiswa kepada Rektor USU tentang tuntutan tersebut. Namun, karena Rektor sedang tidak berada di tempat disebabkan adanya kegiatan di luar kota, dan Wakil Rektor I USU yang membidangi persoalan kemahasiswaan juga sedang berhalangan hadir, maka Wakil Rektor II meminta para mahasiswa untuk bersabar dan memberikan waktu bagi pimpinan universitas untuk membicarakan hal itu lebih lanjut.

KIP 2021 b“Kami tidak mungkin mengambil keputusan dengan gegabah tanpa kehadiran Rektor dan Wakil Rektor I. Soal UKT dan program bantuan KIP ini akan kami coba kami tuntaskan secepatnya. Hasilnya juga nanti akan kami sampaikan secara tertulis kepada para mahasiswa,” kata Prof Fidel.

 

Wakil Rektor II menegaskan, bahwa USU tidak akan membebani para mahasiswa dengan hal-hal yang di luar kebijakan. “Kami tidak mungkin akan mengeluarkan kebijakan yang merugikan para mahasiswa. Jadi kita tunggu saja kebijakan yang akan diambil oleh Rektor dalam waktu dekat ini,” tegas Prof Fidel sambil menutup dialog karena kondisi yang masih belum memungkinkan untuk berkumpul dalam waktu lama karena pandemi Covid 19.

KIP 2021 cTurut hadir Wakil Rektor V USU Ir Luhut Sihombing, MP, Staf Ahli Wakil Rektor I Dr Nurman Achmad, S Sos, M Soc Sc, Kepala Kantor Humas Protokoler dan Promosi Elvi Sumanti, ST, MT, Kepala Biro Akademik H Yasin Ginting, SE, Kepala Biro Keuangan Muhammad Simba Sembiring, SE, M Si dan jajaran. (RY)

PetaIkonikUSU