Rektor Universitas Sumatera Utara (USU) Dr Muryanto Amin, SSos, MSi berharap Fakultas Ilmu Budaya (FIB) menjadi fakultas yang bisa menginternasionalisasi khususnya dalam bidang seni dan budaya.

Harapan itu disampaikan rektor saat melaksanakan kunjungan kerja ke FIB USU, Rabu (23/6) didampingi Wakil Rektor I Dr Edy Ikhsan, Wakil Rektor III Dr Poppy Anjelisa, Wakil Rektor IV Prof Opim dan Wakil Rektor V Luhut Sihombing, MP.

WhatsApp Image 2021 06 24 at 12404 PM

Dalam kunjungan kerjanya ke FIB, Dr Mury menyoroti persoalan fasilitas yang perlu dibenahi. “FIB menjadi fakultas yang akan banyak mendapat perbaikan infrastruktur sarana dan prasarana,” ujarnya.

Hal tersebut dilakukan, imbuhnya, karena FIB memiliki potensi yang luar biasa untuk mendukung internasionalisasi USU yang saat ini menjadi Renstra USU Tahap 2.

WhatsApp Image 2021 06 24 at 12404 PM 2

“Fakultas ini punya banyak keunggulan yang harus dimaksimalkan. Program studi yang ada rata-rata memiliki international network, sehingga harus didukung universitas,” tegasnya.

Wakil Rektor I Dr Edy Ikhsan setuju dengan pendapat rektor, sehingga pendampingan dan perbaikan sarana prasarana di FIB perlu disegerakan. “Saya juga melihat banyak banyak yang sudah doktor jadi harus didukung untuk meraih guru besarnya,” ujarnya.

WhatsApp Image 2021 06 24 at 12402 PM

Dr Edy Ikhsan juga berharap ruang-ruang kreativitas di FIB ditambah, seperti ruang pagelaran untuk mementaskan seni-seni pertunjukkan. “Ide dan kreativitas mahasiswa harus ditampung agar tidak liar, ini menjadi tugas kita bersama,” katanya.

Wakil Rektor III Dr Poppy pada kesempatan itu juga mengapresiasi website FIB yang telah bilingual. “Ini harus dipertahankan dan bisa menjadi contoh untuk fakultas yang lain,” ujarnya.

WhatsApp Image 2021 06 24 at 12406 PM

Menurut Dr Poppy pengembangan website atau laman resmi menjadi hal yang penting agar bisa menjangkau mahasiswa internasional.

Dekan FIB USU Dr T Thyrhaya Zein berterimakasih atas kunjungan kerja rektor dan para wakil rektor. Ia berharap dukungan dari universitas akan mampu membawa FIB lebih baik lagi.

WhatsApp Image 2021 06 24 at 12407 PM

“Kami tentu akan mendukung program prioritas dari jajaran rektorat dan kunjungan ini tentu berdampak positif sehingga apa yang menjadi kekurangan dan kelemahan kami bisa langsung dilihat dan dicari solusinya,” ujarnya.

Dr Thyrhaya yang didampingi Wakil Dekan I Prof Mauly Purba, Wakil Dekan II Heristina Dewi, MPd dan Wakil Dekan III Mohd Pujiono, PhD menegaskan jajaran dekanat di FIB akan terus meningkatkan kinerja, khususnya mendorong program studi untuk menjalin kerja sama internasional.

WhatsApp Image 2021 06 24 at 12404 PM 1

“Tentu kita berharap yang terbaik untuk FIB yang lebih maju dan USU. Spirit USU yang saat ini menjadi salah satu perguruan tinggi yang diakui di dunia internasional harus dijadikan momentum perbaikan di segala lini. Insya Allah kami akan bersinergi untuk mewujudkan program kerja Pak Rektor,” tegasnya.

Pada kunjungan ke FIB, Rektor USU Dr Muryanto Amin bersama para wakil rektor berkesempatan mengunjungi Laboratorium Etnomusikologi yang berisi ruang rekaman dan alat musik tradisional dan modern. Kondisi dari laboratorium itu masih banyak perlu pembenahan dan menjadi catatan dari Wakil Rektor V bidang aset untuk segera dilakukan perbaikan.

PetaIkonikUSU